Telkomsel Fokus Garap Layanan Machine to Machine


Telkomsel Fokus Garap Layanan Machine to MachineTEMPO.CO, Jakarta - Operator seluler, PT Telkomsel, tengah berfokus menggarap layanan machine to machine (M2M) berupa solusi yang menyediakan sistem pengendali yang ditargetkan bagi pelanggan perusahaan. Solusi ini terdiri atas platform, control center, dan aplikasi platform.

Dalam menghadirkan M2M, target utama Telkomsel adalah sektor perbankan, otomotif, dan utilities atau rumah pintar. Lewat solusi ini, pengguna dapat menjalankan alat atau mesin lewat perangkat bergerak. Layanan tersebut diaktifkan melalui kartu SIM yang dirancang khusus. 

“Ini adalah bagian dari inovasi Telkomsel yang bukan hanya dinikmati oleh korporasi, tetapi juga konsumen perorangan,” ujar Vice President Corporate and Community Telkomsel Primadi K. Putra di Jakarta, Rabu, 19 November 2014.

Konsumen perorangan yang dia maksud adalah saat aplikasi M2M yang digunakan perusahaan kemudian dijadikan fasilitas bagi masyarakat. Misalnya, kata Primadi, aplikasi mobile banking, mobil pintar, serta alat pengukur gas dan air.

Sejak diperkenalkan pada 2003, total pelanggan M2M Telkomsel berjumlah 1,5 juta. Rinciannya, satu juta berasal dari pelanggan perusahaan, sisanya pelanggan perorangan.

Primadi mengatakan saat ini potensi pasar M2M di Tanah Air mencapai 4,7 juta dari koneksi seluler. Sedangkan pada 2015 diprediksi berjumlah 5 juta. “Target kami, tahun depan bisa menyasar 60 persen dari pasar,” katanya.

Konsumen terbesar M2M Telkomsel paling banyak berasal dari perbankan, yakni sebesar 40 persen. Disusul oleh otomotif (25 persen), utilities (25 persen), dan sisanya sektor lain.

M2M menyumbang 1,5 persen dari total pemasukan Telkomsel pada 2014. Perusahaan menargetkan peningkatan hingga 2,5 persen pada tahun depan.
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Leave a comment