Lebih sehat mana, daging merah atau daging putih?

Lebih sehat mana, daging merah atau daging putih?
Mana yang paling baik, daging merah atau daging putih? Hal ini sering menjadi perdebatan karena dua-duanya adalah sumber protein yang baik. Banyak yang menganggap daging merah lebih unggul karena lebih berenergi. Ada pula yang mengatakan daging putih yang terbaik karena rendah lemak. Daripada bingung, yuk simak ulasan daging merah dan putih yang dilansir Readers's Digest Asia (18/4).

Perbedaan daging merah dan daging putih hanya pada kadar protein bernama mioglobin yang terdapat pada otot dalam daging. Mioglobin mempunyai fungsi yang sama dengan hemoglobin yaitu untuk mengikat oksigen. Mioglobin sendiri menyimpan oksigen dalam sel. Oksigen yang terkandung dalam jaringan otot tersebut berguna sebagai sumber energi untuk beraktivitas.

Daging merah yang ada pada sapi, domba, kerbau memiliki warna lebih merah karena mioglobin lebih banyak dibanding daging putih. Meski demikian, daging putih pada ayam, unggas dan seafood mempunyai kadar protein lebih tinggi dibandingkan dengan daging merah. Sementara, daging merah memiliki kadar lemak jenuh dan kolesterol yang lebih tinggi dibandingkan dengan daging putih.

Daging putih memang rendah lemak kolesterol, namun daging merah kaya protein, mineral zat besi dan seng. Daripada hanya mengandalkan ayam, lebih baik untuk makan kombinasi sumber protein. Sertakan beberapa daging merah dan ikan, tetapi juga perlu diingat protein non-daging. Variasikan makanan Anda dengan juga termasuk telur, kacang-kacangan, kacang-kacangan, susu dan makanan kedelai.

Semua jenis daging adalah baik untuk tubuh asal tidak berlebihan. Akan lebih baik lagi jika diimbangi dengan makanan lain agar tubuh kita lebih banyak menyerap asupan vitamin dan mineral.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Valdes tak diizinkan Barca ke Arsenal
Victor Valdes sudah memutuskan dirinya tak akan menerima perpanjangan kontrak Barcelona kendati kontraknya tinggal tersisa 1 musim lagi.

Arsenal pun menjadi klub peminat sang kiper, mereka datang ke Barca dan menanyakan harga jual si pemain untuk ditebus pada musim panas mendatang.

Namun minat The Gunners tersebut bakal tak mulus, Barca tidak mengizinkan Valdes hengkang. Setidaknya bisa dikatakan belum ada izin bagi Valdes untuk pergi, hingga kontraknya benar-benar berakhir.
Josep Maria Bartomeu selaku wakil presiden menyatakan bahwa kubunya lebih memilih Valdes pergi secara gratis di 2014 ketimbang dibeli klub lain musim panas nanti.

"Dalam kasus Valdes kami memilih untuk menahannya hingga kontraknya habis 2014. Jadi kami tak bakal mencari pengganti untuknya di musim panas ini," ucap Bartomeu seperti dilansir The Daily Mail.

Si wakil presiden juga mengimbuhkan bahwa Sandro Rosell telah berbicara secara langsung kepada Valdes tentang hal ini, ia pun bisa mengubah keputusannya andai akhirnya mengurungkan niat meninggalkan Nou Camp.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Spies: Sirkuit Austin memang kelas dunia
Akhir pekan ini dua pebalap asal Texas, Amerika Serikat, Ben Spies dan Colin Edwards mendapatkan sebuah kehormatan untuk membalap di negara bagiannya sendiri, tepatnya di Circuit of the Americas (COTA).
Spies pun mengaku tak pernah menyangka Texas akan memiliki sirkuit balap dengan fasilitas selengkap dan sebaik COTA. "Sirkuit yang begitu bagus di Amerika Serikat dan terletak di Texas, saya tak pernah menyangka hal ini terwujud," ujar Spies.
Pebalap Pramac Ducati ini memang tidak mendapat kesempatan untuk melakukan uji coba bersama MotoGP pada pertengahan bulan Maret lalu, namun dirinya sempat menjajal COTA dengan motor superbike Ducati Panigale bersama rekan senegaranya, Nicky Hayden. Menurutnya, sirkuit ini merupakan sirkuit kelas dunia.
"Saya sudah menjajalnya dengan motor jalanan beberapa pekan lalu. Saya pernah menjajal sirkuit baru sebelumnya, namun yang satu ini merupakan sirkuit paling teknikal dan terpanjang yang pernah saya kunjungi. Desainer sirkuit ini sangat hebat dalam memanfaatkan landscape dan elevasinya. Sirkuit ini benar-benar kelas dunia," tutupnya.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

7 Mei, TweetDeck resmi 'pensiun' dari smartphone

Sebulan lalu, Twiter sudah mengumumkan akan 'melucuti' TweetDeck dari smartphone. Hanya saja, belum diketahui kapan hal ini akan mereka laksanakan.

Seperti yang dilansir oleh The Next Web (19/4), akhirnya kabar ini mendapatkan kepastian. Dikutip langsung dari sumbernya, pensiunnya TweetDeck ini akan dilaksanakan pada 7 Mei mendatang.

Dengan langkah ini, maka TweetDeck pun dipastikan tidak akan bisa diakses di smartphone berbasis Android maupun iOS lagi. Selain itu, TweetDeck AIR pun juga dipastikan ikut mati dengan hal ini.

Memang, sejak dibeli Twitter dua tahun lalu, TweetDeck sudah dipersiapkan khusus untuk platform PC dan Mac saja. Oleh karenanya, berbagai fitur di kedua perangkat ini pun akan terus dikembangkan.

Cukup aneh memang, saat Facebook sedang gencar-gencarnya masuk dunia mobile, Twitter malah menghapus layanannya ini di smartphone. Kira-kira, apa ya strategi yang sedang dilakukan Twitter?
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati


Mau sehat dan langsing? Ayo berkebun!
Merasa gendut? Ayo bangun dan segera pergi berkebun. Sebab sebuah penelitian terbaru menyebutkan bahwa hobi yang satu ini mampu menurunkan berat badan hingga 8 kilogram.
Bukan cuma itu, para peneliti dari University of Utah juga menemukan manfaat sehat lain dari berkebun. Jika Anda menanam buah dan sayur di kebun sendiri, otomatis Anda akan mengonsumsi makanan sehat yang mendukung pola hidup sehat sehari-hari.
Berkebun pun mampu menurunkan risiko obesitas pada pria sebesar 62 persen dan 46 persen wanita yang mengalami masalah berat badan.
Penelitian yang dikepalai oleh Cathleen Zick tersebut pun telah dilaporkan dalam Journal of Public Health. Bahkan perwakilan dari Royal Horticultural Society, Guy Barter, yang tidak terlibat dalam penelitian mendukung penelitian tersebut.
"Banyak sekali manfaat dari berkebun. Pertama, membuat Anda aktif, kemudian menikmati buah dan sayur dari kebun sendiri juga sangat menyehatkan. Lalu bayangkan perasaan setelah mengelola kebun, puas dan senang sekali rasanya," tandas Barter.
Jika Anda juga ingin sehat dan langsing, ayo berkebun sekarang juga!
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

9 Gejala penyakit kuning yang sering diabaikan

9 Gejala penyakit kuning yang sering diabaikan
Penyakit kuning atau juga dikenal dengan jaundis, merupakan penyakit yang disebabkan oleh adanya perubahan pada warna kulit, sclera (bagian putih pada mata) dan juga kelenjar ludah - yang dipicu oleh peningkatan bilirubin pada tubuh manusia. Mengetahui tentang gejala penyakit kuning akan membantu Anda untuk mendeteksi penyakit ini lebih dini. Berikut adalah beberapa gejala dari penyakit kuning pada orang dewasa yang kerap diabaikan, seperti dilansir Boldsky.

1. Urine kuning

Meskipun ini merupakan gejala umum penyakit kuning, kita sering mengabaikannya gejala ini karena menganggap urine berwarna kuning tua kerap diidentifikasi sebagai tanda dehidrasi. Perubahan warna urine menjadi kuning tua disebabkan oleh penurunan asupan air yang akhirnya berkonsentrasi pada urine.

2. Kulit dan mata kuning

Gejala ini mungkin sulit terdeteksi pada orang dengan kulit yang berwarna agak gelap. Tak sedikit pula yang menganggapnya sebagai tanda kulit pucat karena anemia.

3. Nyeri perut

Nyeri di sisi kanan perut, tepat di bawah tulang rusuk dan tersambung hingga ke punggung bagian atas, bisa menjadi indikasi penyakit kuning karena kerusakan sel hati atau batu empedu.

4. Nyeri sendi

Nyeri sendi dapat terjadi karena berbagai alasan. Jadi, kita tidak bisa benar-benar mengaitkannya sebagai tanda penyakit kuning. Namun, jika Anda menderita nyeri sendi bersama dengan gejala lain yang terkait dengan penyakit kuning, segera konsultasikan dengan dokter Anda.

5. Kehilangan nafsu makan

Kehilangan nafsu makan juga merupakan gejala yang terkait dengan penyakit kuning, yang biasanya tidak disadari. Jika hal ini terus berlanjut yang kemudian disusul dengan muntah dan urine berwarna kuning, Anda harus mencurigai itu sebagai gejala penyakit kuning.

6. Muntah

Muntah dapat terjadi karena berbagai alasan. Tetapi, jika Anda mengalami mual atau muntah ketika ada epidemi hepatitisdi sekitar Anda, segera konsultasikan dengan dokter.

7. Gatal

Gatal-gatal terjadi pada penyakit kuning jenis obstruktif di mana saluran empedu tersumbat, yang gagal dalam memberikan empedu untuk metabolisme bilirubin. Hal ini menyebabkan gatal-gatal di seluruh tubuh.

8. Suhu

Peningkatan suhu juga sangat terkait dengan gejala penyakit kuning. Demam yang disertai menggigil juga berhubungan dengan penyakit kuning.

9. Cepat lelah

Tahap awal hepatitis A ditunjukkan dengan gejala seperti cepat lelah yang non-spesifik. Jika Anda merasa lemah atau lesu selama lebih dari dua minggu dengan diikuti gejala lain, itu bisa jadi pertanda penyakit kuning.

Inilah sembilan gejala yang menunjukkan tanda-tanda penyakit kuning. Perhatikan dan waspadai gejalanya!
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Jokowi belum putuskan ganti rugi buat warga Petukangan
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) belum memutuskan berapa harga ganti rugi lahan warga Petukangan Selatan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Warga protes terkait ganti rugi karena akan dibangun Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) West 2.

Namun demikian, Jokowi berjanji akan memutuskan berapa nilai ganti rugi tersebut pada pekan depan.

"Angkanya nanti, makan-makan warga dulu. Ini rembukan dulu dengan perwakilan yang ada. Nanti Rabu ketemu sudah ada gambaran," kata Jokowi di Petukangan, Jakarta, Jumat (19/4).

Politisi PDIP itu meminta warga Petukangan yang terkena proyek pembangun tol untuk lebih dahulu menggelar musyawarah internal. Diakui Jokowi, salah satu masalah yang sering ditinggalkan adalah warga tidak dilibatkan musyawarah dan hanya kebijakan sepihak saja.

Oleh karena itu, dialog dengan warga adalah solusi ideal dan langkah awal yang harus dilakukan. "Pertemuan bagus ya. Warga minta ajak musyawarah kok. Baik sekali, minta dialog. Saya siapkan nanti pertemuannya hari Rabu tanggal 24," katanya.

"Ya nanti bukan pertemuan formal, makan-makan aja. Yang penting warga jangan merasa dirugikan. Itu aja prinsip. Karena biar ini Jorr W2 bisa segera ketemu. Warganya seneng, dan masyarakat yang menggunakan Jorr W2 juga bisa bermanfaat," tambahnya.

"Masalahnya komunikasi, nanti bicara kita dengan warga. Mustinya kan beda-beda (harga tanahnya). Yang pinggir jalan beda, di sana beda, di dalam beda lagi. Tapi nanti kita bicara lah," tandasnya.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Terry: Cech-Luiz layak sandang ban kapten Chelsea
Skipper Chelsea, John Terry menganggap kiper Petr Cech dan defender David Luiz layak untuk menjadi pemimpin Stamford Bridge, di masa mendatang.
Defender asal Brasil sukses membungkam keraguan publik, setelah tampil bagus di jantung pertahanan The Blues. Dalam beberapa bulan terakhir, performanya bahkan berhasil membangkucadangkan pemain sekelas Terry.
Dengan kemampuan teknis plus jiwa kepemimpinan yang dimilikinya, Terry menilai pemain 25 tahun itu pantas menjadi kapten tim di generasi selanjutnya. Akan tetapi, ia masih harus belajar banyak dari Cech, yang lebih berpengalaman menjadi kapten.
"Normalnya, si besar Cech akan mendapatkan ban kapten dan semoga saya bisa bertahan beberapa tahun lagi. Namun lihatlah Luiz dan kinerja luar biasa yang telah ia tunjukkan setahun terakhir," ujar eks bek timnas Inggris.
"Selain serba bisa di segala posisi, ia juga memiliki jiwa seorang pemimpin. Ia memotivasi rekan-rekannya. Ia seperti itu di latihan, menuntut dirinya dan pemain di sekitarnya untuk tampil maksimal. Itu bagus bagi skuad."
Terry pantas mencemaskan posisi kapten di kubu The Blues. Pasalnya, kebijakan kontrak yang diterapkan klub seakan membatasi keberadaan pemain senior, yang justru memiliki jiwa kepemimpinan lebih.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Alonso: Performa Raikkonen lebih baik ketimbang lainnya
Pebalap Scuderia Ferrari, Fernando Alonso berpendapat bahwa pebalap Lotus, Kimi Raikkonen telah tampil lebih baik ketimbang pebalap Formula 1 2013 lainnya.
Raikkonen mampu meraih kemenangan pada seri pertama musim ini di Australia. Ia bahkan finis di posisi kedua dan meraih podium di Seri China akhir pekan lalu.
Meski begitu, Alonso juga mengakui performa pebalap Mercedes, Lewis Hamilton yang cukup kuat di awal musim ini. Pebalap yang baru saja pindah dari McLaren ini mampu meraih podium di dua seri terakhir.
"Kimi telah memulai musim ini dengan sangat baik dan bahkan membalap lebih baik ketimbang lainnya," ujarnya. "Namun saya juga tak terkejut Lewis bisa langsung tampil kompetitif. Ia merupakan salah satu pebalap terhebat saat ini."
Dalam menghadapi GP Bahrain di Sirkuit Sakhir akhir pekan ini, Alonso pun menyatakan bahwa Ferrari harus terus meningkatkan performa demi menandingi kekuatan Lotus, Mercedes dan juga Red Bull Racing.
"Kami harus meningkatkan performa mobil dan mencoba untuk melaju lebih cepat. Ada beberapa perangkat baru yang harus kami jajal di sini. Semoga kami bisa menandingi mobil-mobil F1 terbaik," tutupnya.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Van Persie target poin maksimum bagi United

Van Persie target poin maksimum bagi United
Striker Manchester United, Robin van Persie menargetkan raihan poin maksimum bagi The Red Devils, hingga musim 2012/13 berakhir di pekan ke-38.
Saat ini, Setan Merah memang hampir dipastikan bakal membawa pulang trofi Premier League ke Old Trafford. Torehan 80 poin sedikit mustahil untuk dikejar oleh Manchester City di posisi dua, dengan sisa tujuh laga.
Sejumlah penggawa United sebelumnya berharap agar timnya segera mengunci gelar liga. Namun Van Persie menginginkan lebih dari itu, yakni mengumpulkan semua poin yang tersisa hingga akhir musim.
"Kami tidak hanya ingin mencoba dan memenangkan liga dengan mendapat poin yang kami inginkan. Namun saat ini kami ingin mendapatkan poin maksimum, dari seluruh laga yang tersisa," ujar striker 29 tahun itu.
"Menjaga tren kemenangan itu sangat penting, dan hal inilah yang ingin kami lakukan."
Tengah pekan ini, skuad Alex Ferguson bakal berkunjung ke Boleyn Ground, untuk menantang tuan rumah West Ham United, yang juga tengah tampil dengan form terbaiknya.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Laga Persema vs Persija dipastikan berlangsung sesuai jadwal

Laga Persema vs Persija dipastikan berlangsung sesuai jadwal
Persema Malang memastikan bahwa laga menjamu Persija Jakarta bakal tetap digelar sesuai rencana, Rabu (17/04). Hal ini diungkapkan Asisten Manajer Persema, Dito Arief.

"Persija Jakarta telah mengonfirmasi bahwa mereka akan melakoni pertandingan ini. Mereka akan tetap berangkat ke Malang," ujar Dito, pada Bola.net. "Info yang kami terima, mereka akan naik Hercules dari Jakarta," sambung Dito.

Sebelumnya sempat muncul keraguan bahwa laga lanjutan Indonesian Premier League antara Persema versus Persija bakal terlaksana. Pasalnya, Persija, yang dalam kondisi kembang kempis, belum bisa memastikan bakal terus melanjutkan keikutsertaaan mereka di IPL. Selain kondisi keuangan, kekecewaan terhadap hasil Kongres Luar Biasa PSSI lalu disebut-sebut menjadi faktor keengganan Persija tersebut.

Namun demikian, manajemen Persema tidak menghiraukan kabar ini. Mereka tetap telah mempersiapkan para penggawa Persema untuk menjamu Persija.

"Kami tak pernah memikirkan kemungkinan apakah Persija akan datang atau tidak. Kami tetap mempersiapkan diri untuk meningkatkan kondisi para pemain, yang menurun pasca KLB PSSI lalu," ujar Manajer Persema, Patrick Tarigan.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

DPR setujui anggaran penyodetan kali Ciliwung Rp 645 miliar
Badan Anggaran (Banggar) DPR telah menyetujui anggaran penanggulangan banjir untuk Jakarta sebesar Rp 645 Miliar pada Jumat (12/4). Anggaran tersebut untuk program penyodetan kali Ciliiwung di jalur Kanal Banjir Timur (KBT).

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyambut baik hal tersebut. Adapun, langkah pertama yang dilakukan yakni melakukan lelang proyek lebih dahulu. "Tentunya PU (yang mengerjakan), tapi biasanya tender," ujar Wakil Gubernur setempat Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota Jakarta, Senin (15/4).

Ahok menjelaskan, secara teknis Kementerian PU dan Dinas PU lebih mengetahui tentang program penyodetan Ciliwung itu. "Tapi artinya itu kan kita senang APBN Perubahan segera bisa direalisasikan. Bisa diselesaikan kurang lebih dua tahun, jadi tahun depan bisa segera dilakukan," jelasnya.

Sejauh ini Pemprov sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat. Sosialisasi pun telah dilakukan untuk proyek sodetan yang dinilai tidak memerlukan relokasi warga sekitar bantaran kali Ciliwung itu.
Mantan Bupati Belitung Timur itu memprediksi pengerjaan sodetan dapat selesai dalam waktu dua tahun. Tetapi kapan pelaksanaan akan dimulai tergantung APBN Perubahan 2013 diketok palu.

Ditemui terpisah Kepala Dinas PU DKI Jakarta Manggas Rudy Siahaan mengatakan, bila anggaran sudah cair, maka setelah itu lelang dilakukan oleh Pengguna Anggaran (PA) dan Panitia Pelaksana (Panpel) di Kementerian PU.

Pelelangan dilakukan untuk detail desain dan pelaksanaan proyek. Dia melanjutkan, karena anggaran berasal dari APBN maka untuk detail pelaksanaan lelang menjadi tanggung jawab Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Cimanuk Cisanggarung Cirebon (BBWSCC).

Sedangkan Dinas PU hanya bertugas sebagai koordinator percepatan persiapan dan penyelesaiannya. Adapun untuk proses Amdal dalam pelaksanaan proyek masih dalam proses di BPLHD.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Jokowi: Ganti rugi warga Guntur urusan KPKGubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) ikut memfasilitasi warga Guntur yang lahannya akan dibangun gedung KPK baru. Mereka direlokasi ke rumah susun Pulogebang, Jakarta Timur.

"Malam sudah rampung masyarakat sudah menerima solusi yang saya berikan yaitu pindah ke rusun di Pulogebang, Jaktim. Dan pagi sampai siang ini mengurus administrasi dulu. Setelah itu saya siapkan bus untuk diantar ke sana. Nanti saya cek langsung," jelas Jokowi di Kantor Balai Kota, Jakarta, Senin (15/4).

Jokowi mengaku dirinya telah menugaskan anak buahnya untuk mengurusi perpindahan tersebut. Baik rumah susun ataupun anak warga yang saat ini sedang sekolah.

Sedangkan terkait ganti rugi, Politisi PDIP itu tidak mau ikut campur. Pasalnya, soal ganti rugi merupakan permasalahan yang merupakan kewenangan dan kewajiban KPK.

"Sudah clear, ganti rugi urusan KPK, kita hanya memediasi semuanya sudah rampung dan jangan di tanyakan lagi, nanti malah tidak rampung," tegas Jokowi.

"Masalah uang kerohiman saya tidak tahu, itu KPK. Urusan ini sudah selesai dan rampung, nanti saya cek lagi apakah sudah pindah dan sudah selesai atau belum," sambungnya.

Menurut Jokowi, tadi malam sudah ada 16 hingga 18 KK warga Guntur yang sudah direlokasi ke Pulogebang. Selanjutnya, kurang lebih 50 KK juga akan menyusul dipindahkan ke Pulogebang.

"Sudah rampung, yah sudah rampung," tandasnya.

Kemarin warga Guntur mendatangi rumah Jokowi. Mereka meminta ganti rugi, kalau tidak warga yang sebagian besar kurang mampu ini akan menginap di rumah Jokowi.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

21 skuad Juventus hadapi Lazio

21 skuad Juventus hadapi Lazio
Pelatih Bianconeri, Antonio Conte telah menyiapkan 21 pemain terbaiknya, guna menghadapi S.S. Lazio pada giornata ke-32 Serie A, Selasa (16/04).
Setelah tersingkir dari Liga Champions, Juventus tengah mengumpulkan fokus untuk mempertahankan keunggulan klasemen di Liga Italia.
Andrea Pirlo dkk berpeluang besar memperlebar selisih poin dari peringkat kedua. Napoli yang bermain lebih dahulu, hanya meraih hasil imbang saat menghadapi AC Milan di San Siro.
Berikut ini ke-21 pemain yang dibawa Juventus, kala bertandang ke Ibukota Italia selengkpanya:
  • 1 Buffon
  • 4 Caceres
  • 6 Pogba
  • 8 Marchisio
  • 9 Vucinic
  • 11 De Ceglie
  • 13 Peluso
  • 15 Barzagli
  • 19 Bonucci
  • 20 Padoin
  • 21 Pirlo
  • 22 Asamoah
  • 23 Vidal
  • 24 Giaccherini
  • 26 Lichtsteiner
  • 27 Quagliarella
  • 30 Storari
  • 32 Matri
  • 33 Isla
  • 34 Rubinho
  • 39 Marrone.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Fernando Alonso menangi Formula 1 GP China
Pebalap Scuderia Ferrari, Fernando Alonso berhasil memenangi Formula 1 GP China di Sirkuit Shanghai Park, pada hari Minggu (14/4).
Pebalap Spanyol ini diikuti oleh pebalap Lotus, Kimi Raikkonen di tempat kedua. Sementara tempat ketiga diisi oleh pebalap Mercedes sekaligus pemegang pole, Lewis Hamilton.
Tiga kali juara dunia, Sebastian Vettel dari Red Bull Racing finis di tempat keempat, diikuti oleh pebalap McLaren, Jenson Button di tempat kelima.
Berikut hasil balap F1 GP China 2013 (56 lap):

1. Fernando Alonso - Ferrari (1:36:26.945)
2. Kimi Raikkonen - Lotus (+10.100)
3. Lewis Hamilton - Mercedes (+12.300)
4. Sebastian Vettel - Red Bull (+12.500)
5. Jenson Button - McLaren (+35.200)
6. Felipe Massa - Ferrari (+40.800)
7. Daniel Ricciardo - Toro Rosso (+42.600)
8. Paul di Resta - Force India (+51.000)
9. Romain Grosjean - Lotus (+53.400)
10. Nico Hulkenberg - Sauber (+56.500)
11. Sergio Perez - McLaren (+1:03.800)
12. Jean-Eric Vergne - Toro Rosso (+1:12.600)
13. Valtteri Bottas - Williams (+1:33.800)
14. Pastor Maldonado - Williams (+1:35.400)
15. Jules Bianchi - Marussia (+1 Lap)
16. Charles Pic - Caterham (+1 Lap)
17. Max Chilton - Marussia (+1 Lap)
18. Giedo van der Garde - Caterham (+1 Lap)

Gagal finis:
19. Nico Rosberg - Mercedes (+35 Lap)
20. Mark Webber - Red Bull (+41 Lap)
21. Adrian Sutil - Force India (+51 Lap)
22. Esteban Gutierrez - Sauber (+52 Lap)
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Mendengarkan musik saat tidur tingkatkan memori otak
Studi terbaru menunjukkan bahwa mendengarkan musik saat tidur bisa meningkatkan memori otak.

Para peneliti telah menemukan bahwa suara yang disinkronisasi dengan ritme osilasi otak lambat orang yang tertidur bisa meningkatkan osilasi yang meningkatkan memori dan meningkatkan kualitas tidur seseorang.

Telah lama diketahui bahwa osilasi lambat dalam aktivitas otak, yang terjadi selama apa yang disebut slow-wave sleep, sangat penting untuk mempertahankan kenangan atau memori.

"Keindahan terletak pada kesederhanaan menerapkan stimulasi pendengaran pada intensitas rendah. Dan pendekatan (mendengarkan musik) ini bersifat praktis dan etis jika dibandingkan, misalnya, dengan stimulasi listrik," papar Dr Jan Born dari University of Tübingen di Jerman, seperti dilansir Daily Mail (11/4).

Dr Jan dan rekan-rekannya pun melibatkan 11 orang yang diminta melakukan tes rangsangan suara. Ketika para peserta yang terkena rangsangan suara yang selaras dengan irama lambat osilasi otak, mereka lebih mampu mengingat asosiasi kata yang telah mereka pelajari pada malam sebelumnya.

Hal ini menunjukkan bahwa stimulasi suara hanya efektif ketika suara terjadi selaras dengan ritme osilasi lambat yang terus-menerus selama fase tidur nyenyak.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Google, Facebook, dan Apple, kawan yang bisa jadi lawan

Dalam peperangan, musuh dari musuh kita adalah teman. Namun, dalam perang industri teknologi, musuh bisa jadi merupakan sahabat.
Seperti yang dilansir oleh States Man (13/4), hal ini terlihat dari persaingan tiga raksasa industri teknologi dunia: Facebook, Google, dan Apple. Bertiga, mereka membuat sebuah jaring pertemanan dan perselisihan di antara mereka sendiri.

Facebook misalnya, baru-baru ini, mereka meluncurkan Facebook Home, sebuah launcher Android untuk menjaring pengguna di platform smartphone tersebut. Padahal, Android yang juga miliki Google ini juga punya musuh besar Facebook dalam hal jejaring sosial: Google+.
dalam hal launcher ini, memang keduanya diprediksi bakal meningkatkan penggunaan layanan keduanya. Jadi, bisa dibilang ini adalah simbiosis mutualisme antara Facebook Home dan Android.
Meski begitu, Facebook Home yang juga mendatangkan pemasukan iklan bagi Facebook nyatanya merupakan ancaman tersendiri bagi Google. Hal ini karena pemasukan iklan dari Android akan berkurang seiring masuknya Facebook Home ini.

Untungnya, Google sekarang punya Apple, yang selalu dimanjakan dengan berbagai layanan smartphone mereka seperti Google Maps, Gmail, dan sebagainya. Karena hal ini, maka Apple pun berencana akan mengintegrasikan Google ke dalam iPad dan iPhone dalam waktu dekat.
Padahal, sekali lagi, Apple selama ini merupakan sahabat dekat Facebook. Setiap kali Facebook meluncurkan aplikasi baru, iOS adalah platform pertama yang menjadi penikmatnya.
Namun, dengan masuknya Facebook Home ke Android ketimbang iOS, maka dipastikan kedekatan Facebook dan Apple pun akan semakin merenggang. Hal ini ditambah pula dengan pernyataan CEO Facebook, Mark Zuckerberg, yang mengatakan bahwa Android lebih bagus ketimbang iOS dalam hal keterbukaannya.

Sehingga, ketiga mata rantai pertemanan dan permusuhan inilah yang akan menjadi bumbu utama di antara hubungan ketiganya. Jika sekarang jadi teman, maka dalam beberapa saat ke depan bisa saja jadi lawan. Tergantung bagaimana caranya agar masing-masing mendapatkan keuntungan.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

5 Pemanis alami pengganti gula

5 Pemanis alami pengganti gula

Gula memang nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Tetapi kebanyakan gula justru tidak baik bagi kesehatan. Jadi batasi konsumsi gula atau ganti dengan pemanis alami seperti yang dilansir dari All Women Stalk berikut ini.

MaduMadu bukan cuma manis, tetapi juga memiliki khasiat anti mikroba, anti bakteri, dan anti jamur. Jadi gunakan madu sebagai salah satu pemanis alami pengganti gula di rumah Anda.

Susu atau krim organikSuka minum kopi? Tambahkan saja susu atau krim organik sebagai pengganti gula. Selain rasanya manis, keduanya juga mengandung berbagai nutrisi yang menyehatkan.

WortelMembuat saus untuk pasta terkadang membutuhkan gula. Tetapi Anda bisa menggantinya dengan wortel yang sudah digiling atau dijus. Rasanya juga sama-sama manis dan nutrisinya jauh lebih banyak.

BitKebanyakan kue red velvet mendapatkan warna merah dari bit. Selain itu, rasa manis dari bit juga membuat kue red velvet semakin lezat. Jadi jangan ragu menggunakan bit sebagai pemanis alami pengganti gula.

Jus jerukMeskipun punya rasa asam yang kuat, jeruk ternyata juga memiliki cita rasa manis yang bisa digunakan untuk menggantikan gula dalam taburan salad Anda.

Itulah berbagai pemanis alami pengganti gula. Anda sendiri biasanya menggantikan gula dengan apa?
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Fergie: Selebrasi RVP hampir bunuh saya!Manajer Manchester United, Alex Ferguson merasa sangat bahagia atas kembalinya perfoma striker Robin van Persie, usai kembali mencetak gol bagi Setan Merah.
Van Persie mengakhiri puasa pertandingan di tujuh laga, usai berhasil mengeksekusi penalti ke gawang Stoke City. Sumbangan satu golnya membawa United menang 2-0 di Britannia Stadium.
Usai mencetak gol, bomber timnas Belanda langsung menghampiri sang gaffer di bench, seraya memeluknya dengan rasa suka cita. Usai pertandingan pun Fergie memuji eksekusi yang dilakukan Van Persie.
Selain itu, dengan gaya bercandanya, manajer asal Skotlandia itu mengaku jika pelukan Van Persie di kala selebrasi hampir saja membunuhnya.
"Van Persie hampir saja membunuh saya dengan selebrasinya. Ia lupa jika usia saya 71 tahun!" canda Fergie.
"Eksekusi penaltinya begitu baik." (mtr/atg)
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Sir Alex tepis rumor United dekati FalcaoSir Alex Ferguson menertawakan spekulasi yang menyebut Manchester United sepakat memboyong mesin gol Atletico Madrid, Radamel Falcao.
Harian Spanyol, Marca belakangan mengklaim jika striker asal Kolombia itu sudah kian dekat menuju Old Trafford. Bahkan mereka mengutip "sumber dekat kedua kubu mengisyaratkan pembayaran di muka sudah diberikan demi jaminan transfer di masa depan".
Bahkan rumor tersebut kian santer dengan kabar jika Javier Hernandez akan disertakan dalam deal pembelian Falcao. Namun saat ditanya perihal rumor tersebut, Ferguson memberi sinyal jika kabar itu tak punya dasar kebenaran.
"Anda benar-benar percaya hal itu? Sungguh? Betapa mengagumkan Anda bisa muncul dengan berita macam itu," tukas pria asal Skotlandia itu. (espn/row)
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Namdur Betina, Burung Paling Materialistis

Bowerbird atau burung Namdur jantan, seperti layaknya sebagian kaum pejantan dari spesies lain, mencari perhatian calon pasangan betinanya dengan memamerkan kekayaan.
Namdur
Sebagai contoh, ia bisa mengumpulkan sampai 5 ribu buah batur, tulang, kerang, hingga berbagai benda buatan manusia untuk membangun sarang di mana ia akan menunggu betina yang tertarik. Dan seperti sebagian pejantan umumnya, Namdur jantan juga menyombongkan apa yang mereka punyai.
Namdur
Selain itu, Namdur jantan juga harus pandai merayu dengan beratraksi di depan si betina dengan menyanyi dan memamerkan kebolehan lainnya. Namdur betina kemudian akan memilih pejantan yang paling “kaya” yang memiliki sarang paling bagus serta menarik dan yang berbakatlah yang berhak mengawininya.
Ternyata, tidak itu saja. John Endler, ekolog asal Deakin University, Australia melaporkan, burung Namdur jantan juga menggunakan perhiasan-perhiasan yang mereka kumpulkan untuk membuat ilusi optik.


Seperti dikutip dari Discovermagazine, 25 Desember 2010, burung Namdur jantan akan mengatur pernak-pernik mereka dari ukuran yang terbesar hingga terkecil. Mereka menyusunnya sedemikian rupa hingga membentuk jalan yang menuju ke sarang mereka.
Penyusunan pernak-pernik itu membuat sarang mereka seolah-olah terlihat lebih kecil, sedangkan para pejantan tampak gagah bagi para betina yang melihat ke arah sarang itu.
“Menggunakan trik ini, yang disebut dengan forced perspective, pejantan dapat merayu para betina yang melintas dengan postur tubuh mereka yang seolah-olah tinggi besar,” ucap Endler.
Namdur
Saat objek yang sudah disusun Namdur jantan diacak, mereka kemudian segera mengembalikan susunannya ke posisi yang benar, sesuai dengan yang sudah mereka buat sebelumnya. Pasalnya, bila tidak menarik, Namdur betina akan begitu saja meninggalkan sarang pejantan yang malang itu.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Pada sebuah hutan hujan, di belahan bumi Brasil Selatan, terdapat seekor makhluk yang dijuluki “badut malas” dari dunia serangga. Bentuknya tidak besar, karena dia hanyalah seekor ulat. Namun, dia ulat yang sangat mematikan.

Lonomia nama ulat tersebut, lengkapnya Obliqua Lonomia. Dia menyandang gelar “badut malas”. Seperti layaknya “The Joker” dari serial Batman, tidak ada yang lucu sama sekali tentang ulat satu ini berkaitan dengan gelarnya itu.

Cukup satu sentuhan dari tangan Anda terhadap bulu berduri makhluk ini, dapat mengakibatkan pendarahan internal besar-besaran, gagal ginjal, dan hemolisis. Dengan kata lain, menyentuhnya sama dengan kematian. Lebih buruk lagi, ulat ini berkemampuan tersamarkan (kamuflase) dan mudah menyatu dengan kulit pohon.

Jadi, jika Anda berusaha mencarinya, mungkin tidak dapat melihatnya dengan jelas. Ada beberapa kematian setiap tahunnya, yang disebabkan oleh Lonomia. Bahkan, lebih menakjubkan lagi, adalah bahwa racun dosis rendahnya dari gigitan Lonomia itu, punya efek racun lebih mematikan dari dosis 1000 kali lipat gigitan ular berbisa biasa.
Pada musim yang cerah, Obliqua Lonomia, si “badut malas” hanya muncul selama dua sampai tiga bulan setiap tahunnya di hutan hujan Brasil Selatan
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Tahukah Kamu Mengapa Percobaan Medis Sering Memakai Tikus?



Ternyata tikus berperan sangat penting dalam percobaan medis. Mulai dari perumusan obat kanker baru hingga pengujian suplemen makanan, tikus berperan penting dalam keajaiban medis baru.

Bahkan, menurut Foundation for Biomedical Research (FBR), 95% hewan laboratorium adalah tikus. Ilmuwan dan peneliti bergantung pada tikus karena beberapa alasan. Salah satunya, pengerat ini kecil, mudah disimpan dan dipelihara serta bisa beradaptasi baik dengan lingkungan baru.

Hewan ini berkembang biak dengan cepat dan berumur pendek (2-3 tahun) sehingga beberapa generasi tikus dapat diamati dalam waktu singkat.

Selain itu, tikus relatif murah dan dapat dibeli dalam jumlah besar dari produsen komersial yang mengembang biakkan pengerat khusus untuk penelitian. Umumnya, tikus patuh dan hewan ini mudah ditangani peneliti, meski ada beberapa jenis sulit ditangani.

Sebagian besar tikus percobaan medis hampir identik secara genetis, kecuali jenis kelamin. Menurut National Human Genome Research Institute, hal ini membantu menyeragamkan hasil percobaan medis. Sebagai syarat minimum, tikus memiliki ras sama.

Alasan lain tikus digunakan sebagai model uji medis adalah genetik mereka, karakteristik biologi dan perilakunya sangat mirip manusia, dan banyak gejala kondisi manusia dapat direplikasi pada tikus.
“Tikus merupakan mamalia yang memiliki banyak proses seperti manusia dan bisa digunakan menjawab pertanyaan banyak penelitian,” kata perwakilan National Institutes of Health (NIH) Office of Laboratory Welfare Jenny Haliski.

Selama dua dekade terakhir, kesamaan itu makin kuat. Kini, ilmuwan dapat mengembangkan ‘tikus transgenik’ yang membawa gen mirip penyebab penyakit manusia. Tikus juga membuat penelitian efisien karena anatomi, fisiologi dan genetikanya dipahami dengan baik oleh peneliti.

Beberapa tikus SCID (severe combined immune deficiency) secara alami terlahir tanpa sistem kekebalan tubuh dan dapat menjadi model penelitian jaringan normal dan ganas manusia. Berikut contoh gangguan manusia dimana tikus digunakan sebagai modelnya.

Hipertensi, diabetes, katarak, obesitas, kejang, masalah pernapasan, ketulian, parkinson, alzheimer, kanker, cystic fibrosis, HIV dan AIDS, penyakit jantung, muscular dystrophy, cedera kabel spinal.
Tikus juga digunakan untuk pengujian obat anti-kecanduan yang berpotensi mengakhiri kecanduan narkoba.
“Menggunakan hewan penting untuk pemahaman ilmiah sistem biomedis yang mengarah ke obat, terapi dan penyembuhan yang berguna,” kata Haliski.

kasian yah si tikus selalu jd bahan percobaan :D
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

23 Ciri Orang yang Cinta Kamu



1. Orang yang mencintai kamu tidak pernah mampu memberikan alasan kenapa dia mencintai kamu. Yang dia tahu di hati dan matanya hanya ada kamu satu-satunya.

2. Walaupun kamu sudah memiliki teman istimewa atau kekasih, dia tidak perduli! Baginya yang penting kamu bahagia dan kamu tetap menjadi impiannya.

3. Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya, di hati dan matanya kamu selalu yang tercantik walaupun mungkin kamu merasa berat badan kamu sudah bertambah.

4. Orang yang mencintai kamu selalu ingin tau tentang apa saja yang kamu lalui sepanjang hari ini, dia ingin tau kegiatan kamu.

5. Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan SMS seperti ’selamat pagi’, ’have fun’, ’selamat tidur’, ‘take care’, dan lain-lain, walaupun kamu tidak membalas SMS-nya, karena dengan kiriman SMS itu lah dia menyatakan cintanya, menyatakan dengan cara yang berbeda, bukan “aku CINTA padamu”.

6. Jika kamu merayakan tahun baru dan kamu tidak mengundangnya ke pesta yang kamu adakan, setidak-tidaknya dia akan menelefon untuk mengucapkan selamat atau mengirim SMS.

7. Orang yang mencintai kamu akan selalu mengingat setiap kejadian yang dia lalui bersama kamu, bahkan mungkin kejadian yang kamu sendiri sudah melupakannya, karena saat-saat itu ialah saat yang berharga untuknya. dan saat itu, matanya pasti berkaca. karena saat bersamamu tidak selalu terulang.

8. Orang yang mencintai kamu selalu mengingat setiap kata-kata yang kamu ucapkan, bahkan mungkin kata-kata yang kamu sendiri lupa pernah mengungkapkannya. karena dia menyematkan kata-kata mu di hatinya, berapa banyak kata-kata penuh harapan yang kau tuturkan padanya, dan akhirnya kau musnahkan? pasti kau lupa, tetapi bukan orang yang mencintai kamu.

9. Orang yang mencintai kamu akan belajar menggemari lagu-lagu kegemaran kamu, bahkan mungkin meminjam CD milik kamu, karena dia ingin tahu apa kgemaran kamu – kesukaan kamu kesukaannya juga, walaupun susah menggemari kesukaan kamu, tapi akhirnya dia bisa.

10. Kalau kali terakhir kalian bertemu, kamu mungkin sedang sakit, dia akan sentiasa mengirim SMS atau menelefon untuk bertanya keadaan kamu – karena dia khawatir tentang kamu, peduli tentang kamu.

11. Jika kamu mengatakan akan menghadapi ujian, dia akan menanyakan kapan ujian itu berlangsung, dan saat harinya tiba dia akan mengirimkan SMS ‘good luck’ untuk memberi semangat kepada kamu.

12. Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang miliknya yang mungkin buat kamu itu ialah sesuatu yang biasa, tetapi baginya barang itu sangat istimewa.

13. Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat, ketika sedang bercakap di telefon dengan kamu, sehingga kamu menjadi bingung. Sebenarnya saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah menggetarkan dunianya.

14. Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada di dekat kamu dan ingin menghabiskan hari-harinya hanya dengan kamu.

15. Jika suatu saat kamu harus pindah ke daerah lain, dia akan senantiasa memberikan nasihat agar kamu waspada dengan lingkungan yang mungkin membawa pengaruh buruk terhadap kamu. dan jauh dihatinya dia benar-benar takut kehilangan kamu, pernah dengar ‘jauh dimata, dekat dihati?’

16. Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara daripada seperti seorang kekasih.

17. Orang yang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang bikin BETE, seperti menelefon kamu 100 kali sehari. Atau mengejutkan kamu di tengah malam dengan mengirim SMS. Sebenarnya ketika itu dia sedang memikirkan kamu.

18. Orang yang mencintai kamu kadang-kadang merindukan kamu dan melakukan hal-hal yang membuat kamu pening. Namun ketika kamu mengatakan tindakannya itu membuat kamu terganggu dia akan minta maaf dan tak akan melakukannya lagi.

19. Jika kamu memintanya untuk mengajarimu sesuatu maka ia akan mengajarimu dgn sabar walaupun kamu mungkin orang yang terbodoh di dunia!. bahkan dia begitu gembira karena dapat membantu kamu. dia tidak pernah mengelak dari memenuhi permintaan kamu walau sesulit apapun permintaan itu.

20. Kalau kamu melihat handphone-nya maka nama kamu akan menghiasi sebagian besar INBOX-nya. Dia masih menyimpan SMS-SMS dari kamu walaupun ia kamu kirim berbulan-bulan atau bertahun-tahun yang lalu. Dia juga menyimpan surat-surat kamu di tempat khas dan segala pemberian kamu menjadi benda-benda yang berharga buatnya.

21. Dan jika kamu coba menjauhkan diri darinya atau memberi reaksi menolaknya, dia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupan kamu, walaupun hal itu membunuh hatinya.

22. Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya kesempatan dia akan ada menunggu kamu karena sebenarnya dia tak pernah mencari orang lain. Dia sentiasa menunggu kamu.

23. Orang yang begitu mencintaimu, tidak pernah memaksa kamu memberinya sebab dan alasan, walaupun hatinya meronta ingin mengetahui, karena dia tidak mau kamu terbebani karenanya. saat kau pinta dia pergi, dia pergi tanpa menyalahkan kamu, karena dia benar-benar mengerti apa itu cinta.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Bahaya Es Teh Bagi Ginjal



Siapa tak suka minum es teh? Rasanya yang manis menyegarkan, berpadu dengan harga murah membuat es teh menjadi minuman favorit di segala suasana, termasuk saat berbuka puasa.
Popularitas es teh terbukti dengan kehadirannya di hampir semua tempat makan, mulai dari kelas warung hingga restoran mahal. Mungkin banyak yang setuju dengan jargon es teh kemasan, ‘Apapun makanannya, minumnya tetap es teh.’

Tapi tahukah Anda, di balik kenikmatannya, es teh menyimpan potensi merugikan bagi kesehatan. Penelitian Loyola University Chicago Stritch School of Medicine mengungkap bahwa konsumsi es teh berlebih meningkatkan risiko menderita batu ginjal.

Seperti dikutip dari laman Times of India, es teh mengandung konsentrasi tinggi oksalat, salah satu bahan kimia kunci yang memicu pembentukan batu ginjal. ‘Bagi mereka yang memiliki kecenderungan sakit batu ginjal, es teh jelas menjadi minuman terburuk,’ kata Dr John Milner, asisten profesor Departemen Urologi, yang tergabung dalam penelitian.

Milner mengatakan, teh panas sebenarnya juga menyimpan efek buruk yang sama. Hanya, takaran penyajian teh panas biasanya lebih kecil. Logikanya, orang meminum teh panas tak akan sebanyak minum es teh. Jarang orang yang mengonsumsi teh panas saat haus. Berbeda dengan es teh, di mana banyak orang sanggup meminumnya lebih dari segelas saat haus dan udara panas.

Pria, wanita posmenopause dengan tingkat estrogen rendah, dan wanita yang pernah menjalani operasi pengangkatan indung telur paling rentan terpapar dampak buruk es teh. Oleh karenanya, Milner menyarankan, mengganti konsumsi minuman itu dengan air putih, atau mencampurnya dengan lemon. ‘Lemon kaya kandungan citrates, yang dapat menghambat pertumbuhan batu ginjal,’ kata Milner.
Batu ginjal adalah kristal kecil yang terbentuk dari mineral dan garam yang biasanya ditemukan dalam air seni, ginjal atau saluran kemih. Mineral tak terpakai itu umumnya bisa keluar dari tubuh bersama urin, tapi dalam kondisi tertentu bisa mengendap dan membatu di dalam saluran kemih.

Peneliti juga mengungkap sejumlah makanan lain yang berpotensi menyimpan efek buruk. Mereka menyebut antara lain: bayam, cokelat, kacang-kacangan, garam, dan daging.

Sebaiknya, konsumsi es teh dan makanan-makanan itu secara moderat demi kesehatan ginjal. Padukan pula dengan makanan tinggi kalsium yang dapat mereduksi oksalat. Dan, tentu saja perbanyak minum air putih.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati



Duduk terlalu lama di depan komputer dapat mengakibatkan masalah postur tubuh, bahkan berdampak pada kesehatan tubuh keseluruhan. Untuk menghindari terjadi masalah kesehatan, seorang pakar kesehatan, dr Helen Lee, DC, memberikan berbagai tips untuk memperbaiki postur tubuh Anda.

Dr Lee menjelaskan postur duduk yang buruk dapat menyebabkan kesehatan yang buruk juga. “Duduk dalam waktu yang lama, tahun demi tahun dapat membuat sirkulasi tubuh menurun, memperlambat metabolisme, ketidakseimbangan gula darah dan berpengaruh pada keseimbangan postur otot,” tutur dr Lee.
Seperti dikutip dari she knows, dr Lee memberikan pendekatan holistik untuk postur tubuh yang sehat.

1. Menaruh bantal kecil
Dr Lee menyarankan taruh bantal kecil di belakang punggung bawah Anda. Agar sekitar pinggang dan bokong dapat nyaman dan beristirahat.

2. Postur Tubuh
Memiliki kursi sebaik apapun jika cara duduk Anda salah maka tidak akan memperbaiki postur tubuh Anda. Hindari membungkuk, terlalu dekat dengan keyboard komputer dan menyilangkan kaki.
Berikut cara duduk yang tepat:
- Kedua kaki diletakkan lurus di lantai dengan lutut sedikit lebih tingi daripada pinggul atau bangku.
- Siku nyaman di samping atau diletakkan di sandaran kursi dan bahu tetap lurus rileks.
- Kepala memandang lurus ke depan
- Fokus pada pernapasan perut untuk meningkatkan oksigen ke tubuh. Pernapasan perut juga membuat tubuh tetap santai.

3. Banyak minum air
Dehidrasi dapat membuat Anda mudah lelah dan cara duduk cenderung merosot saat Anda kekurangan air dalam tubuh. Minumlah air putih, teh atau jus agar  terhindar dari dehidrasi.

4. Bergerak
Hindari duduk seharian di kursi. Bergeraklah secar teratur dengan bangun setiap 15 sampai 30 menit sekali untuk meregangkan otot. Anda juga bisa berjalan-jalan untuk meningkatkan energi.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Kalimat Penenang Saat Bertengkar



Bertengkar dengan pasangan tidak harus selalu berakhir buruk. Banyak cara yang bisa Anda lakukan agar hubungan kembali hangat setelah pertengkaran terjadi.
Pertengkaran merupakan hal wajar bagi tiap pasangan. Tetapi yang terpenting adalah bagaimana Anda dan pasangan melewati proses tersebut dan kembali menjalani hubungan.
Berikut 22 kalimat yang bisa Anda ungkapkan, untuk menenangkan emosi, seperti dilansir dari Shine. Katakan saja salah satu dari kalimat berikut saat bertengkar dengan pasangan untuk menenangkan situasi dan menghangatkan hubungan kembali.

1. Cobalah mengerti sudut pandangku
2. Tunggu, bisa aku tarik lagi ?
3. Kamu tidak harus menyelesaikannya, cukup bagiku untuk berbicara denganmu.
4. Ini sangat penting untukku, tolong dengarkan.
5. Maaf, aku bereaksi berlebihan.
6. Aku melihatmu dalam posisi yang sulit.
7. Aku bisa melihat bagianku dalam hal ini.
8. Aku tidak berpikir seperti itu sebelumnya.
9. Aku bisa saja salah.
10. Kita bisa setuju atau tidak setuju dalam hal ini.
11. Ini bukan hanya masalah kamu, tapi masalah kita.
12. Aku merasa tidak dihargai.
13. Kita sudah keluar dari masalah utama.
14. Kamu telah meyakinkanku.
15. Tolong, tetaplah berbicara denganku.
16. Aku sadar ini bukan kesalahanmu.
17. Semuanya terkadang terlihat salah.
18. Aku juga membuat masalah makin besar.
19. Sebenarnya apa yang kita perdebatkan ?
20. Bagaimana caranya agar aku bisa membuat keadaan jadi lebih baik?
21. Maafkan aku.
22. Aku sayang kamu.

Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati



Biasanya kaum lelaki selalu memperhatikan bentuk tubuh dari perempuan tetapi sebenarnya masih banyak hal lain yang perlu diperhatikan pada perempuan.
Salah satunya adalah mempelajari sikap duduknya karena dengan melihat posisi kakinya saat dia duduk maka anda bisa mengetahui kepribadiannya.
Lihat posisi kakinya secara samar dan seksama karena biasanya gaya duduk tidak segaja diatur tapi dilakukan secara alamiah atau tidak sadar. Jadi tidak ada salahnya anda simak beberapa rahasia posisi duduknya agar anda bisa melihat prilaku tersembunyi di balik segala sikapnya pada anda selama ini.

1. Bila dia duduk manis dengan tangan diatas lutut atau diatas kedua paha
Maka mengindikasikan bahwa perempuan ini memiliki sifat kekanak-kanakan. Perempuan ini adalah seorang pengkhayal sejati, senang melamun hal-hal yang romantis dan seksi. Karena perempuan ini sangat romantis dan sangat memuja cinta sehingga mudah terbuai dengan anggan-anggannya.
Apalagi jika diminta menjadi pasangan dari seorang lelaki tampan yang saat melamar dengan membawa sekotak berlian maka hatinya akan berbunga-bunga dan terbang melawang di awan cinta.
Tetapi pada dasarnya perempuan yang memiliki gaya duduk manis memiliki sifat jujur dalam berbagai hal termasuk jika dia merasakan bosan saat melihat ada lelaki yang lebih borju dari kekasihnya. Perempuan ini juga bertipe terbuka, terutama untuk urusan busana yang semakin minim busana yang dikenakannya makin jelas apa yang diingininya. Dia ini juga tergolong perempuan yang kreatif, apalagi untuk urusan lelaki yang akan mendapatkan limpahan cintanya. Perempuan yang senang duduk manis juga tergolong perempuan yang penuh sensasi untuk urusan ranjang, dia terkenal dapat memberikan kreasi-kreasi sensual saat bercinta untuk memberikan kepuasan maksimal pada pasangannya. Karena itu sifatnya hangat dan mudah beradaptasi dalam segala situasi. Tapi dia juga terkenal cemburuan, apalagi jika kemauannya diacuhkan padahal dia merasa dirinya sudah banyak berkorban.

2. Perempuan yang duduk kaki sejajar biasanya duduk dengan seluruh tubuh bersandar ke kursi dan posisi kaki sejajar serta tertata rapi
Menunjukkan bahwa dia adalah tipe perempuan yang hangat di tempat tidur karena seluruh auranya dipenuhi dengan gairah. Biasanya dia tidak segan melakukan apa saja untuk memuaskan pasangannya karena dia tipe pejuang yang tinggi untuk urusan cinta. Karena dia bukan tipe perempuan yang mudah menyerah, apalagi jika dia mengetahui lelaki yang telah mengambil cintanya berbalik menarik-ulur cinta dengannya. Sebuah penolakan saja tidak akan membuatnya malu, apalagi mundur karena dia akan merasa puas, apabila apa yang sudah dalam genggamannya akan dikerjakan dengan tuntas.
Memang perempuan yang duduk dengan kaki sejajar terkenal agresif sehingga sering teledor dan meninggalkan urusan lain yang menurutnya tidak penting. Jadi tidak heran jika dia akan melakukan kecerobohan dalam langkahnya. Tetapi perempuan ini tidak mudah dirayu, apalagi rayuan gombal. Apabila dia telah mengambil keputusan maka dia tidak ingin ada seorang pun yang menentangnya.

3. Jika perempuan senang duduk mengundang dengan posisi kaki terbentang lebar sehingga seperti mengundang orang-orang sekitarnya untuk memandang daerah samar di dalam pahanya yang mulus
Itu maka menandakan bahwa dia merupakan tipe perempuan yang selalu ceria, mudah bergaul dan seorang penggoda tulen. Seringkali penampilannya membuat dada lelaki berdegup keras dengan fantasi sensual yang dapat melambungkan pikirannya ke hal-hal yang terlarang. Tapi jika dia tahu penampilannya dianggap serius maka dia dapat berubah menjadi perempuan yang jutek dan ketus. Kesannya seperti jinak-jinak merpati saja.
Sebenarnya perempuan yang senang ‘mengundang’ birahi lelaki ini tidak tahan dilanda kesepian. Dia menginginkan ada seseorang lelaki yang selalu siap menghangatkannya setiap waktu. Emosinya pun mudah terhanyut ke hal-hal yang romantis karena perasaannya itu terlalu melankolis dan terkesan mendayu-dayu. Apalagi jika dia mengetahui anda memberikan perhatian besar maka perasaan melankolisnya itu akan berubah sekejap ke arah yang lebih ‘mengundang’ lagi.

4. Perempuan yang senang duduk di pinggiran kursi / ujung kursi dengan posisi kaki yang tertata rapi
maka tergolong perempuan yang bijaksana dan baik hati. Biasanya dia tidak segan membantu orang yang memerlukannya. Dia juga termasuk orang yang mudah percaya dengan janji-janji tanpa perlu pembuktian. Hal ini mengakibatkan perempuan ini sering tertipu dan mudah termakan rayuan gombal para lelaki buaya. Karena cukup dengan kata cinta dan janji pernikahan saja sudah dapat membuatnya lupa daratan karena kasmaran.
Perempuan ini juga termasuk orang yang peka dan mudah bereaksi cepat jika dia tahu ada lelaki yang memberikan perhatian lebih kepadanya. Apalagi perempuan ini tergolong orang yang tidak tega menolak cinta sehingga terkesan perempuan gampangan dan karena itu dia sering terperangkap dalam masalah yang akan disesalinya setelah melihat kehidupan yang nyata.

5. Perempuan yang duduk menyilang dengan kaki saling tumpang tindih dengan lutut dan menjatuhkan tungkainya yang jenjang
Menandakan bahwa dia adalah seorang yang memiliki pendirian teguh, tidak mudah tergoda dan tertipu oleh rayuan-rayuan gombal oleh kaum lelaki mana pun. Dia sangat fasih dalam melihat cinta yang gombal dan cinta mana yang dapat diandalkannya. Biasanya dia juga sangat jeli mengukur ketebalan dompet lelaki yang memujanya, apalagi uang lelaki itu hasil jerih payahnya sendiri atau minta kepada orang tuanya.
Tipe perempuan ini termasuk yang sangat concern atau hati-hati dalam menguji dan mengkalkulasi segala keuntungan yang akan dia dapatkan sebelum membuat keputusan. Apalagi dia termasuk perempuan yang tidak mau menyesal ataupun me-revisi kekurangan-kekurangan pasangannya nanti. Begitu dia yakin pasangannya dapat diandalkan maka dia tidak akan ambil pusing lagi untuk jatuh ke dalam dekapannya.
Tapi dia juga merupakan perempuan yang anti diberi nasihat. Karena dia merasa bahwa dirinya paling benar dalam urusan apapun. Sehingga dia tergolong orang yang egois dan sangat mementingkan dirinya sendiri.

Tapi jika pasangannya dapat memberikannya kehidupan yang makmur seumur hidupnya maka dia tidak peduli usia pasangannya lebih tua atau muda sehingga dia akan tetap mau dinikahi juga. Tapi bukan berarti dia seorang materialistis sejati tapi sebenarnya dia adalah tipe perempuan yang berpendirian dan tidak mudah goyah dengan godaan-godaan yang akan membuat dirinya tidak percaya diri dengan lelaki pilihannya. Karena dia seorang perempuan yang terkenal sabar dan rajin dalam melakukan kegiatan-kegiatannya.

Jadi memang sulit saat anda ingin memilih pasangan tapi anda tidak bisa melihat sifat dan prilaku perempuan hanya dari sikap duduknya saja. Hal yang lebih utama adalah melihat dari kepribadiannya sehari-hari saat bersama anda. Hal itulah yang seharusnya diperhitungkan dan dijadikan bahan pertimbangan apakah dia pantas dijadikan isteri dan ibu dari anak-anak anda kelak atau hanya sebatas pasangan bersenang-senang saja.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

Inilah Porsi Makanan Bocah Tergendut di Dunia!


Suman Khatun (6), bocah yang diyakini tergendut di dunia dengan berat 94,1 Kg ini lahir dengan kondisi normal dan sehat tidak memiliki kelainan tertentu. Anak ini lahir dengan berat 3,8 kilograms. Dalam satu minggu, Suman dapat menghabiskan 14 kg beras, 8 kg kentang, 8 kg ikan dan sekitar 180 pisang, masih ditambah dengan mengemil permen favorit Bengali dan kue krim.
Sehari-hari, Suman akan menghabiskan sepanjang harinya dengan duduk di depan televisi atau menonton bersama kakaknya Shabnam (13), atau bermain dengan teman-teman tetangga. Lalu apa saja porsi makan Suman sehari-hari hingga ia ditahbiskan sebagai anak tergendut di dunia?
Berikut ini daftar menu sehari-hari Suman, gadis cilik dengan tinggi badan 104.14 cm yang berasal dari Bengal Barat, India seperti dilansir dailymail, Jumat (13/5/2011)
Menu Sarapan Pagi hari :
Sarapan Pagi yang pertama  pukul  07:00, 20 biskuit dan 12 pisang
Sarapan Pagi yang kedua    pukul  09:30, 2 piring nasi dan 5 telur
Snack : 15 biskuit, (1-2 paket keripik atau apa pun yang tersedia) dan 10 pisang
Menu Makan Siang :
Makan siang   pukul 12:00, 2 piring nasi, 2 mangkuk ikan dan kari kentang, 2 omelet dan acar.
Snack : 10 permen, 15 biskuit, 10 pisang, 2 bungkus keripik
Menu Makan malam :
Ia akan mulai makan malam pada pukul 19.00 dengan menu, 2 piring nasi, 2 mangkuk kari ikan, kentang dan saus tomat.
Nah, kira-kira sebesar apakah perut dan usus bocah ini? Dan bagaimana kerja organ pencernaannya dalam menggiling sekian banyak makanan itu. Tentu tak pernah istirahat untuk terus bekerja dan menggiling. Ini tentu akan berakibat buruk bagi so bocah bukan?[today]
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati

1. Bentuknya Seperti Ikan Paus

Pesawat unik ini biasa digunakan untuk mengangkut pesawat ataupun bagian pesawat lainnya yang belum dirakit. Beberapa namanya yang terkenal adalah Airbus Beluga dan Transporter.
2. Sonic Boom
Pesawat ini memiliki kecepatan secepat kecepatan suara dan dapat menempuh jarak 1 km hanya dalam 3 kali kedipan mata, sehingga dapat menimbulkan suara dentuman seperti suara petir.
3. Aerion Supersonic


Pesawat ini hanya diperuntukan untuk 12 penumpang. Kecepatannya melebihi pesawat penumpang bermesin jet lainnya. Pesawat ini dapat terbang dari Paris ke New York hanya dalam 4 jam 14 menit, yang artinya lebih cepat 3 jam dari pesawat penumpang bermesin jet lainnya.
4. Bandara Heathrow yang selalu diganggu oleh kawanan burung di landasan pacu nya
Sudah berbagai cara dilakukan untuk mengusir kawanan burung-burung ini dari daerah sekitar bandara. Mulai dari memasang pita khusus untuk mempersulit kawanan burung ini terbang lalu lalang hingga alat khusus yang dapat mengirimkan gelombang suara yang dapat menakutinya, namun mereka tetap senang bermain di bandara ini.
5. Tabrakan fatal dengan seekor burung
Dalam kecepatan sangat tinggi, tabrakan pesawat dengan benda sekecil apapun di udara, pasti dapat membahayakan keselamatan pesawat dan penumpangnya. Contohnya seperti gambar diatas, yaitu bagaimana seekor burung yang tertabrak pesawat, dapat membuat sayap pesawat menjadi sobek, retak, bahkan bisa hancur.
6. Bandara dekat pantai
Mungkin pemandang pesawat terbang rendah, telah menjadi atraksi menarik bagi turisturis di sekitar bandara. Namun tanpa mereka sadari, sebenarnya hal itu dapat memahayakan diri mereka apabila terkena semburan panas jet dari pesawat.
Bandara unik yang terletak di dekat pantai ini bernama ‘Princess Juliana International Airport’. Pada akhirnya bandara ini resmi ditutup karena landasannya yang sangat pendek sehingga menyulitkan bagi pesawat besar untuk tinggal landas.
7. Bandara yang kebanjiran

Kejadian ini berlangsung di Chennai Airport. Saat itu sedang tejadi banjir besar disana, sehingga menjadi pemandang unik, seakan pesawat-pesawat disana bisa berjalan di atas air.
8. Gibraltar Airport



Bandara ini sangat unik, karena landasannya memotong jalur kendaraan umum lainnya. Seperti yang dapat kita lihat pada gambar, kendaraan yang akan lewat harus berhenti dahulu apabila ada pesawat yang mau melintas di landasan tersebut.
Seperti kita antri saat kereta api mau lewat, tetap juga ada kendaraan yang nekat menerobos palang pintu penjagaan.
9. Manuver Helikopter yang luar biasa dari pilot yang handal
Terjadi di Afghanistan, disaat helikopter bantuan datang untuk menyelamatkan tentara yang terluka dari atap sebuah gubuk. Hanya pilot handal dan helikopter berteknologi tinggi yang dapat melakukan manuver ini.
10. Wingtip Vortices


Gesekan antara udara dan sayap menimbulkan panas dan meng-kondensasikan udara yang hampir mencapai titik embun, lalu terbentuklah jejak-jejak uap air di ujung pesawat. Garis asap yang kita lihat setiap kali pesawat melintas itu trjadi karena proses kondensasi
11. Manusia Jet

Untuk dapat terbang, Anda harus beradsa di ketinggian 4000 meter terlebih dahulu. Setelah itu baru Anda terjun melayang-layang di udara. Lalu baru pada ketinggian 2500 meter, mesin jet dinyalakan dan Anda bisa terbang bebas dan bermanuver pada ketinggian 1600 meter.
12. Pesawat tanpa suara

Sebutannya adalah ‘Silent Aircraft Initiative’, pesawat ini tidak mengeluarkan suara bising dan juga hemat bahan bakar. Cocok digunakan sebagai pesawat mata-mata.
13. Pesawat Pemadam Kebakaran
Evergreen Supertanker, Pesawat Pemadam Kebakaran terbesar di dunia. Dibuat dari Boeing 747, memiliki ruang untuk tangki hingga 24.000 galon dan dapat memadamkan105.000 hektar lahan ataupun hutan yang terbakar.
Pesawat Be-200 adalah amfibi baru, paling efisien dan canggih yang pernah diproduksi. Amfibi Be-200 dirancang sebagai pesawat pemadam kebakaran, tetapi bisa juga dugunakan untuk transportasi penumpang dan kargo, patroli pantai, pengendalian lingkungan, operasi penyelamatan di laut, dll.
Read more »
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • Digg
  • Sphinn
  • del.icio.us
  • Facebook
  • Mixx
  • Google
  • Furl
  • Reddit
  • Spurl
  • StumbleUpon
  • Technorati